Justitia Training Center Bersama PAPHI Menggelar Pelatihan dan Sertifikasi Konsultan Hukum Perbankan Angkatan IX

Mediajustitia.com: Bersama Perkumpulan Ahli Profesional Hukum Indonesia (PAPHI), Justitia Training Center mencetak konsultan hukum perbankan terlisensi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) melalui Pelatihan dan Sertifikasi Konsultan Hukum Perbankan Angkatan IX.

Andriansyah Tiawarman K, S.H., M.H., CCD., CTLC., CMLC., C.Med.  selaku Presiden Direktur Justitia Training Center membuka kegiatan ini dengan menyampaikan pentingnya mengikuti pelatihan ini untuk pengembangan profesional para peserta.

“Pelatihan dan Sertifikasi Konsultan Hukum Perbankan Angkatan ke IX  ini merupakan suatu wadah yang penting bagi pengembangan profesional, serta dalam memperkaya pengetahuan dan keterampilan dalam hukum perbankan,” ujarnya.

Andriansyah juga menjelaskan bahwasanya dengan mengikuti kegiatan di Justitia, para peserta berkesempatan untuk mengikuti uji sertifikasi BNSP. Hal ini dikarenakan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Hukum Indonesia, merupakan LSP pertama dan satu-satunya di indonesia yang telah menerima lisensi BNSP pada skema konsultan hukum perbankan.

Sebelum mengikuti uji sertifikasi pada 02 Maret 2024, para peserta terlebih dahulu akan diberikan pembekalan materi secara teoritis dan praktis pada 28 Februari 2024 – 01 Maret 2024 secara daring melalui Zoom Meeting. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 15 peserta.

Adapun narasumber yang dihadirkan merupakan para ahli di bidangnya yang berasal dari kalangan akademisi dan praktisi, antara lain Prof. Hikmahanto Juwana, S.H., LL.M., Ph.D.; Assoc. Prof. Dr. Chandra Yusuf S.H., LL.M., MBA., M.S.; Prof. Ariawan Gunadi, S.H., M.H.; Dr. Dzulkarnain Sitompul, S.H., LLM.; Dr. Yunus Husein, S.H., LLM.; Dr. Jimmy Simanjuntak, S.H., M.H

Salah satu peserta Danu Pratama Aulia S.H. dari PT Bank KEB Hana Indonesia menjelaskan latar belakangnya mengikuti kegiatan ini saat diwawancarai oleh tim Media Justitia.

“Kebetulan saya bekerja di bagian Corporate Legal di sebuah bank, sehingga pendidikan dan sertifikasi ini sangat pas untuk saya memperkaya ilmu pengetahuan, dan juga saya ingin mendapatkan perkembangan baru dibidang hukum perbankan,” ujarnya.

Danu juga menambahkan bahwa pembicara kegiatan ini sangat berkompeten begitupun materi yang disampaikannya cukup mendalam.

“Pembicara yang sangat berkompeten dan materi yang cukup mendalam dari berbagai aspek hukum perbankan yang juga relate dengan pekerjaan saya di bidang perbankan,” tambahnya.

Informasi mengenai Pelatihan dan Sertifikasi Konsultan Hukum Perbankan selanjutnya dapat menghubungi 0811 1021 524 (Putri), 0811 8891 492 (Tami).

Posted in